Penyakit ini timbul karena
banyak hal. Terlalu seringnya ikan arwana berburu ikan di dasar atau pojok
aquarium dianggap sebagai salah satu penyebab utama. Tentu tidak berlebihan
jika ada nasehat untuk memberi makan arwana dengan yang mengapung saja. Terlalu
sering arwana melihat ikan kecil yang ada di bawahnya menyebabkan otot matanya
bertambah panjang.
Mata yang melorot juga bisa
disebabkan karena arwana kurang mendapatkan sinar matahari yang cukup. Ini
mungkin dikaitkan dengan khasiat sinar matahari terhadap pertumbuhan mata
manusia.
Untuk mengobati mata juling bisa
dilakukan dengan memindahkan arwana pada tempat yang lebih luas dan mendapat
sinar matahari langsung sambil diberi makanan yang terapung. tempat yang
dipilih bisa berupa bak dari bahan fiberglass atau bak semen. Dengan cara
tersebut maka 80% arwana akan sembuh. Cara lainnya adalah dengan melakukan
operasi kecil.